Home
/
Technology

LINE Rilis Karakter Choco

LINE Rilis Karakter Choco
indotelko.com22 February 2017
Bagikan :

Aplikasi perpesanan, LINE Indonesia memperkenalkan karakter beruang baru, Choco.

Karakter ini adalah adik perempuan dari Brown. Mirip sang kakak, namun bedanya dia memiliki warna kulit cokelat yang lebih muda, telinga lebih kecil dan selalu menggunakan pita yang menjadi ciri khasnya.

"Choco adik perempuan Brown. Karakternya cewek yang cute, suka dandan, very fashionable, suka pakai pita, seperti remaja milenial Indonesia," kata PR Director LINE Indonesia, Dhyoti R. Basuki, kemarin.

Menurutnya, Choco merepresentasikan remaja perempuan muda cerdas, menyukai fashion dan selalu up to date.

Business Developer Manager LINE Indonesia Inez Yorisya Kemala mengungkapkan peluncuran karakter ini menjadi salah satu cara LINE mendekatkan pengguna dengan karakter LINE.

Stiker Choco yang sebelumnya sudah dirilis di Jepang itu, sudah dapat diunduh secara gratis selama 90 hari.

"Semua pengguna LINE bisa mengunduh secara gratis dan bisa dipakai 90 hari. Choco ini baru, jadi kita ngasihnya itu di awal 90 hari. Tetapi nanti ada stiker berbayarnya. Kalau misalnya mau stikernya, harus men-download stiker berbayar," tutur Inez.

"Dari style-nya beda, jenis stikernya beda. Kalau ini biasa, enggak ada yang gerak-gerak. Kalau berbayar ada yang gerak-gerak. Ada macam-macam jenisnya," tutupnya.

Asal tahu saja, LINE memang terus bersolek menjadi smart portal. Belum lama ini LINE berencana  mengembangkan chatbot karena melihat potensi artificial intelligence (AI) yang luar biasa.

Salah satu tantangan dalam mengembangkan chatbot dalam bahasa Indonesia antara lain adalah variasi kata. Beberapa toko yang tergabung dalam LINE Shopping sudah menggunakan bot untuk melayani percakapan di layanan pelanggan.(wn)

Tags:
populerRelated Article