icon-category Sport

Lampard Andalkan Gelandang Ini Kontra Sheffield United

  • 31 Aug 2019 WIB
Bagikan :

Pelatih Chelsea, Frank Lampard akan mengandalkan ketajaman gelandang The Blues, Jorginho saat menghadapi Sheffield United pada pekan keempat Liga Primer Inggris 2019/20 di Stamford Bridge, Sabtu (31/8/2019) pukul 21.00 WIB.

Cesar Azpilicueta dkk akhirnya mengemas tiga poin sempurna pada pertandingan terakhirnya kontra Norwich City di Stadion Carrow Road, Sabtu (24/8/2019). The Blues mempermalukan tuan rumah dengan skor 2-3.

Dinilai makin percaya diri di laga terakhirnya, Frank Lampard tak ingin menyia-nyiakan momentum baik itu untuk mengulang hal yang sama di Stamford Bridge. Chelsea diprediksi bakal bermain ngotot untuk mengandaskan The Blades.

Di samping itu, Lampard juga akan mengandalkan Jorginho untuk mencapai harapan tersebut di laga kandangnya. Untuk diketahui, Jorginho merupakan pembelian mantan pelatih sebelumnya, Maurizio Sarri yang kurang diterima fans sejak kedatangannya dari Napoli.

Selebrasi pemain tengah Chelsea Jorginho usai mencetak gol di babak penalti melawan Tottenham Hotspur. Dalam laga ini Chelsea menang 4-2. (Ben STANSALL / AFP)
Selebrasi pemain tengah Chelsea Jorginho usai mencetak gol di babak penalti melawan Tottenham Hotspur. Dalam laga ini Chelsea menang 4-2. (Ben STANSALL / AFP)

"Jika ada saat-saat sulit dengan para penggemar, yang baik dilakukan adalah bersembunyi. Namun dia tak pernah bersembunyi. Dia tak pernah menyembunyikan dan menerima bola dan begitu sebaliknya memberi umpan kepada kawan. Saya pikir dia bermain sangat baik selama ini bersama Chelsea," ungkap Lampard dikutip dari The Sun, Sabtu (31/8/2019).

"Itu pertanda dia menunjukkan siapa dirinya, dan itu akan disambut tepuk tangan fans, dan kerinduan mereka (fans) terhadap dia akan berlanjut," tuturnya.

"Dia juga memiliki kualitas, dia dapat merubah permainan dengan baik, memimpin permainan di area tengah miliknya. Saya bangga dengan itu, saya melihat dari hari ke hari arti dari permainan di klub ini. Dia pemain yang fantastik yang sangat peduli," jelasnya.

Pesan yang diberikan kepada Lampard sejak mengasuh mantan klub Maurizio Sarri ini meminta kepada Jorginho dan anak asuhnya untuk percaya pada diri sendiri dan yakin atas kemampuan bermain bola.

"Ketika saya berbicara dengannya (memberi pesan) untuk tidak bersembunyi dari bola, itulah salah satu kuncinya. Anda harus percaya pada diri Anda, berdiri dan bermain. Itulah yang dia lakukan," pungkasnya.

 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini