icon-category Film

6 Drama Korea Kim Jae Wook yang Memikat di Berbagai Genre Film

  • 23 Mar 2019 WIB
Bagikan :

Hal yang menarik pas nonton drama Korea adalah, kamu sebagai penonton bisa mengagumi pemeran utama pria yang hampir semuanya ganteng. Terlebih lagi beberapa di antaranya adalah ahjussi - panggilan buat cowok yang jauh lebih tua - yang belum menikah kayak Kim Jae Wook.

Meskipun beberapa aktor berumur 40 tahunan terbilang udah tua tapi mereka punya karir yang gemilang di dunia perfilman. Hal ini terbukti dari deretan judul drama yang sudah mereka bintangi dan banyak yang menuai kesuksesan.

Daftar Drama Korea Kim Jae Wook Terbaik

Ini nih deretan drama Korea yang dibintangi aktor ganteng Kim Jae Wook. Kamu dijamin bakal terbius melihatnya.

Bad Guy (2010)

Bad Guy (2010)
i630.photobucket.com

Drama Korea Bad Guy (2010) mengisahkan tentang sebuah pembalasan dendam seorang pria kepada grup raksasa perusahaan Korea karena menyengsarakan pria ini dan keluarganya. Di sini Kim Jae Wook berperan sebagai Hong Tae Song, seorang pria ganteng yang bernasib malang.

Karakter yang ia perankan di drama Bad Guy ini adalah seseorang yang cuek, urakan, playboy tapi juga menyedihkan di saat bersamaan. Ia harus terpisah dan menjalani kehidupan tanpa kehadiran ibunya dan ia masuk ke keluarga baru yang asing.

Marry Me, Marry! (2010)

Marry Me, Marry! korean drama
dramascenes.files.wordpress.com

Drama Marry Me, Marry! ini bergenre komedi romantis dengan pergantian konflik, tapi tetap ada bumbu percintaan yang sesuai takaran, nggak terlalu lebay tapi juga nggak kurang.

Kim Jae Wook berperan sebagai Byun Jung In, seorang anak laki-laki dengan latar belakang keluarga yang kaya raya, pintar, sopan, dan juga ganteng yang dijodohkan oleh ayahnya.

Moon Geun Young yang memerankan Wi Mae Ri tentunya menolak perjodohan dengan laki-laki yang nggak terlalu ia kenal dan ia memutuskan buat kabur. Akhirnya ayah Jung In menawarkan perjanjian 100 hari Wi Mae Ri, Jung In dan juga Mu Gyeol.

Who are You (2013)

Who are You (2013)
i1058.photobucket.com

Di drama Who are You ini kamu bakal menemukan kombinasi genre antara genre fantasi, horror, percintaan, action dan juga sisi melodrama. Bisa dibilang drama ini adalah paket komplit yang bisa mengaduk-aduk hati para penonton setianya.

Drama ini menceritakan tentang seorang detektif perempuan yang terbangun setelah koma selama 6 tahun setelah hampir terbunuh, tapi menariknya ketika ia bangun ia punya kemampuan melihat setan.

Kim Jae Wook berperan sebagai kekasihnya yang terbunuh enam tahun lalu dan kematiannya masih misteri yang harus dipecahkan.

The Voice (2017)

The Voice korean drama
d263ao8qih4miy.cloudfront.net

Buat yang suka banget sama film yang bikin deg-degan dengan berbagai jenis pembunuhan, drama The Voice ini pastinya nggak boleh dilewatin. Diperankan oleh Jang Hyuk sebagai Min Jin Hyuk, Lee Ha Na sebagai Kang Kwon Jo, dan Kim Jae Wook sebagai Mo Tae Go, seorang pembunuh berdarah dingin.

Istri Jin Hyuk dibunuh dan sang suami berencana mengungkap siapa pembunuhnya. Dibantu oleh Golden Time team dengan Kwon Jo sebagai seseorang dengan kemampuan mendengarnya, mereka berusaha menangkap psikopat yang terus menerus memakan korban.

Temperature of Love (2017)

Temperature of Love (2017)
d263ao8qih4miy.cloudfront.net

Bergenre drama percintaan, siapapun yang nonton drama Korea Temperature of Love (2017) pasti gampang baper dan bawaannya pengen punya pacar seorang koki masakan Perancis yang diperankan oleh Yang Se Jong.

Udah ganteng, pembawaannya tenang banget dan pinter masak, mungkin ini yang membuat seorang Lee Hyun Soon jatuh cinta sayangnya mereka harus terpisah selama 5 tahun.

Lee Hyun Soon adalah seorang penulis naskah yang bekerja di bawah Park Jung Woo yang diperankan Kim Jae Wook. Park Jung Woo pun juga diam-diam memendam rasa ke Hyun Soon. Serunya lagi, Park Jung Woo juga mengenal sang koki ganteng yang dicintai gebetannya ini.

The Guest (2018)

The Guest (2018)
d263ao8qih4miy.cloudfront.net

Mengusung tema eksorsisme atau pengusiran setan, drama The Guest ini berhasil menarik perhatian para pecinta drama Korea. Meskipun drama ini terbilang mengangkat cerita yang belum pernah dikembangkan, keseluruhan cerita ini membuat kamu nggak bisa buat nggak nonton setiap episodenya.

Di drama ini Kim Jae Wook berperan sebagai seorang pendeta yang mau menyelamatkan nyawa orang-orang yang kerasukan setan. Mampu nggak kira-kira ia mengungkap siapa pelaku sebenarnya?

Kim Jae Wook ini adalah aktor Korea yang kemampuan aktingnya nggak diragukan lagi. Ia bisa berubah peran dan memainkannya dengan sangat baik di setiap drama. Yakin nih nggak mau lihat kemampuan akting Kim Jae Wook, si oppa ganteng ini dalam drama Korea terbaiknya?

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini