icon-category Lifestyle

Studi: Bercinta Bisa Bikin Otak Sehat

  • 23 Jul 2016 WIB
Bagikan :
alt-img |

Sebagian besar dari kita tahu bahwa kegiatan-kegiatan tertentu seperti belajar keterampilan baru atau bermeditasi dapat membantu meningkatkan kecerdasan. Dan saat ini, para peneliti baru saja mengungkapkan bahwa ada cara yang lebih mudah untuk mengasah pikiran Anda. Yakni, hanya dengan bercinta!

Ya, bersenang-senang di tempat tidur bisa membuat Anda lebih pintar. Dalam sebuah studi baru, para peneliti menemukan bahwa tikus yang dimanjakan dengan bercinta lantas menampilkan neurogenesis mereka.

Selain itu, bercinta juga membantu otak membuat set baru neuron di daerah Hippokampus, yang merupakan wilayah otak yang khusus untuk menyimpan kenangan (jangka panjang).

Bahkan setelah bercinta, tikus tua menunjukkan fungsi kognitif mereka dengan lebih baik. Stres merusak kemampuan kognitif, sedangkan bercinta bisa memiliki efeknya sebaliknya.

Studi ini juga mengklaim bahwa sel-sel baru dapat tumbuh di otak, karena kehidupan romantis yang sehat. Namun, para peneliti memperingatkan, bercinta jangan disamakan dengan menonton pornografi.

Ini dikarenakan menonton pornogradi justru bisa membuat otak menjadi tidak sehat lantaran dapat mengubah daerah-daerah tertentu dari otak secara permanen.

Menonton film porno juga bisa mengurangi tingkat kefokusan dan mengganggu kerja memori. Dalam sebuah penelitian, ketika peneliti memeriksa kerja memori dari subyek yang menonton porno, mereka mengamati kerja memori yang buruk.

Para peneliti juga mengatakan bahwa lelaki dengam kecerdasan rata-rata memiliki kadar testosteron yang lebih tinggi dibandingkan dengan lelaki yang sangat cerdas dan mereka yang terbelakang.

Selain itu, peneliti juga mengatakan bahwa sebagian besar remaja lelaki yang cerdas menunda pengalaman bercinta mereka dan hal yang sama berlaku untuk remaja yang tidak memiliki kecerdasan sama sekali.

Tapi yang perlu Anda ingat, bahwa cinta memang bisa membantu membuat sel-sel otak baru, tapi itu tidak cukup untuk membuat Anda menjadi pintar.

Anda mungkin perlu untuk terlibat dalam aktivitas fisik dan juga masuk ke kegiatan pemecahan masalah dan kegiatan belajar untuk menjaga sel-sel baru yang sehat dan tetap hidup. (Boldsky)

alt-img

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : gaya hidup relasi Suara sek 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini