Home
/
Lifestyle

Mendapat Jodoh Secara Alami, Simak Triknya

Mendapat Jodoh Secara Alami, Simak Triknya
Tempo21 September 2016
Bagikan :
Preview


Satu per satu teman Anda melangsungkan pernikahan, hingga akhirnya di dalam pertemanan hanya tersisa Anda seorang yang masih melajang dan sendirian.

Pasangan Sejatimu?


Bukannya tak ingin menikah dan bukan pula Anda tak ingin punya pasangan. Anda hanya belum bertemu seseorang yang cocok.

Anda tahu, untuk menemukan pasangan diperlukan usaha. Namun Anda tak suka dengan cara yang terlalu memaksakan dan terang-terangan, seperti bergabung dengan kencan online atau biro jodoh. Anda ingin menemukan pasangan dengan cara yang santai dan sealami mungkin.

Nah, jika Anda tengah berada dalam situasi seperti itu sekarang, berikut ini beberapa hal yang dapat dilakukan.

1. Bergabung dalam kelompok atau komunitas
Entah itu belajar bahasa, kelas memasak, pencinta binatang, pengguna angkutan umum, atau tim olahraga, bergabung dalam komunitas adalah cara yang bagus untuk bertemu orang baru dan memperluas jaringan Anda. Pilih kelompok komunitas yang bidangnya sesuai dengan minat dan ketertarikan Anda. Tentu akan sangat menyenangkan bila punya teman atau pasangan yang memiliki minat yang sama dengan kita, bukan?

2. Minta bantuan teman
Jangan merasa malu dengan status lajang Anda, terlebih bila Anda kini tengah bermaksud mencari pasangan. Tak perlu berbohong mengenai status Anda. Hilangkan rasa gengsi. Sebaliknya, jangan sungkan untuk meminta bantuan teman. Misalnya, minta dikenalkan dengan teman-teman mereka yang juga masih lajang. Atau datang ke suatu acara memenuhi undangan teman. Tak cuma bisa dapat teman baru, Anda juga bisa bertemu jodoh melalui cara ini.

3. Aktif dan kreatif
Coba cek di sekitar tempat tinggal Anda apakah ada acara pada akhir pekan. Mulai sekarang, jangan abaikan dan lewatkan begitu saja. Coba aktif dengan berusaha mengikuti kegiatan tersebut.

Misalnya, di setiap akhir pekan selalu dilaksanakan jam bebas kendaraan bermotor. Anda bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk berolahraga atau relaksasi seperti berjalan-jalan. Siapa tahu Anda bisa bertemu dan mendapat kenalan baru.

4. Coba hal baru
Kafe baru, tempat rekreasi baru, atau bahkan trayek angkutan umum baru. Cobain, yuk. Selain jadi tahu, Anda bisa bertemu orang lain dan mendapat kenalan baru.

HUFFINGTONPOST | LUCIANA

Berita lainnya:
Mandi yang Benar Menurut Pakar
Orang Tua Sering Panggil Pembantu, Apa Jadinya Karakter Anak
Tip Supaya Resume Anda Diterima Perusahaan Favorit

Berita Terkait:
populerRelated Article