Home
/
Technology

Fibo Bantu Ayah Rasakan Gerakan Janin Secara Real Time

Fibo Bantu Ayah Rasakan Gerakan Janin Secara Real Time
Winda Destiana Putri23 March 2017
Bagikan :

Dalam upaya membantu ayah merasa lebih terlibat dalam kehamilan, sebuah perusahaan teknologi Denmark telah mengembangkan gelang pintar. Perangkat ini memungkinkan mereka merasakan tendangan, dan gerakan anak-anak yang belum lahir, secara real time.

Adapun Fibo merupakan pengembangan terbaru dalam teknologi yang dapat dipakai. Perangkat monitoring dikenakan oleh ibu di perutnya, kemudian Fibo secara akurat dapat meniru gerakan janin.

"Banyak ayah yang kami ajak bicara mengatakan, mereka pertama kali menyadari bahwa mereka membawa kehidupan baru ke dunia, ketika mereka mendengar detak jantung bayi mereka untuk pertama kalinya. Kami ingin perasaan ini untuk bertahan lebih lama," kata Sandra Pétursdóttir, dari First Bond Wearables, perusahaan di balik Fibo, kepada Huffington Post yang dilansir dari laman Odditycentral, Rabu (22/3).

"Ayah kadang-kadang cenderung mendapatkan sedikit yang dirasakan, ketika ibu akan melalui semua perubahan dengan tubuhnya dan merasa kehidupan kecil tumbuh di perutnya," lanjut Pétursdóttir.

Ia mengatakan, dengan Fibo, perusahaan berharap untuk dapat berbagi pengalaman kehamilan. Ketika mutiara di dalam gelang mulai berputar, ayah akan mengetahui bayinya menendang, atau bergerak tanpa meletakkan tangannya di perut ibu. Karena itu ayah bisa merasakan ini di mana pun ia berada.

First Bond Wearables memamerkan penemuan mereka pekan lalu, di kompetisi Polar Bear Pitching, dan berharap untuk tersedia di pasar pada 2018. Tidak ada harga yang telah diumumkan, tapi Sandra Pétursdóttir telah mengisyaratkan bahwa konsumen mungkin dapat menyewa perangkat ini.

Berita Terkait

Berita Lainnya

populerRelated Article