Sponsored
Home
/
Lifestyle

Empat Keuntungan Kuliah di Jurusan Bahasa

Empat Keuntungan Kuliah di Jurusan Bahasa
Preview
gregetan.com20 April 2017
Bagikan :

Menjelang lulus SMA, nggak ada yang lebih galau daripada mikirin jurusan kuliah. Galaunya bisa mengalahkan perasaan waktu nonton drama Korea.

Apalagi kalau sudah pilih jurusan, tapi orangtua nggak setuju karena dianggap kurang keren. Contohnya, kamu ambil jurusan bahasa. Orangtua sering tanya apa yang mau dipelajari dan mau kerja apa nanti?

Jurusan bahasa sering dinilai nggak sekeren jurusan informatika, elektro, hukum, atau ekonomi. Padahal, jurusan ini punya banyak kelebihan. Apalagi kalau kamu memang punya minat dan bakat di bidang bahasa. Biar orangtua kamu bisa lebih paham dengan pilihan ini, ada baiknya kamu ceritakan empat keuntungan masuk jurusan ini.

Makin cerdas
Bisa jadi orangtua kurang setuju karena di jurusan ini kamu cuma diajari bikin puisi, analisa novel dan sejenisnya. Padahal, di jurusan ini kamu juga belajar ilmu lain kayak psikologi atau sosiologi. Belajar banyak ilmu pasti membuat kamu jadi orang yang lebih cerdas dan berwawasan luas.

Jadi modal untuk bekerja
Hampir semua perusahaan butuh orang yang menguasai bahasa, baik bahasa Indonesia atau bahasa asing. Orang lulusan jurusan bahasa pastinya tidak hanya mampu menguasai bahasanya, tapi juga tata bahasanya dengan baik. Nggak heran, jurusan bahasa selalu dicari banyak perusahaan.

Jauh dari Matematika
Kalau kamu pusing sama angka dalam matematika, kamu bisa bernapas lega soalnya di sini nggak ada matematika. Buat yang sering takut sama matematika atau pelajaran berhitung yang lain, jurusan ini cocok jadi pilihan.

Saingannya lebih sedikit
Dibanding jurusan lain kayak ekonomi, hukum, kedokteran, elektro dan lain-lain, peminat jurusan bahasa memang lebih sedikit. Nah, di sini kesempatan kamu untuk masuk kampus favorit terbuka karena jumlah pesaing untuk masuk lebih sedikit.

Semoga dengan keuntungan-keuntungan masuk jurusan bahasa itu, kamu boleh ambil sastra apapun yang kamu suka. Kamu juga bisa yakinkan orang tua kamu bahwa selama kamu menggeluti minat dan bakat kamu, masa depanmu akan tetap cerah. Pekerjaan akan datang menghampirimu tanpa perlu repot-repot dicari. Jadi, nggak ada alasan lagi untuk takut milih jurusan bahasa dan sastra, kan? (kns)

Artikel Terkait:

Posting Empat Keuntungan Kuliah di Jurusan Bahasa ditampilkan lebih awal di gregetan.

populerRelated Article