Sponsored
Home
/
News

10 Paling Box Office Terlaris di Dunia selama Juli-September

10 Paling Box Office Terlaris di Dunia selama Juli-September
Preview
Arah01 October 2016
Bagikan :

Tidak terasa tahun 2016 telah mendekati penghujungnya. Serbuan film-film Hollywood semakin banyak berdatangan pada periode bulan Juli–September 2016 ini. Namun, dari sekian banyak film yang telah dirilis, hanya ada beberapa daftar film yang mampu berjaya di Box Office dunia.

"Meski pendapatan kotor tertinggi kuartal ketiga tahun ini lebih rendah daripada 2015, namun ada kesamaan, yaitu sama-sama dikuasai film keluaran Illmunation Entertainment," ungkap Sudhir Syal, Co-founder dan Director BookMyShow Indonesia, dalam keterangan tertulis yang diterima arah.com, Jumat (30/9).

"Tahun lalu sukses raup Rp15,2 triliun, dan tahun ini dipimpin The Secret Life of Pets. Ini menunjukkan bahwa film animasi bisa mengalahkan film superhero," imbuhnya.

Film-film apa sajakah itu?

Berikut BookMyShow Indonesia sajikan lima daftar film terlaris di dunia yang dikutip dari Box Office Mojo:

Preview


1. The Secret Life of Pets

Pencapaian gemilang berhasil ditorehkan oleh film hasil kerja sama Illumination Entertainment dan Universal Pictures ini.

The Secret Life of Pets berhasil meraih kemenangan besar dengan mengumpulkan pendapatan lebih dari 807 juta dolar AS (setara Rp10,6 triliun) dari penayangan globalnya di seluruh dunia.

Angka tersebut jelas memberikan keuntungan berlipat mengingat budget produksi film ini hanya sebesar 75 juta dolar AS (setara Rp987 miliar).

Preview


2. Suicide Squad

Di posisi kedua terdapat film Suicide Squad. Film hasil kerja sama DC Comic dan Warner Bros tersebut sukses mengumpulkan pendapatan lebih dari 720 juta dolar AS (setara Rp9,4 triliun).

Film Suicide Squad disutradarai oleh David Ayer dan menampilkan bintang-bintang Hollywood papan atas seperti Will Smith, Margot Robbie, Jared Letto, Cara Delevigne, dan masih banyak lagi.

Film yang dirilis pada 5 Agustus 2016 ini menghabiskan budget produksi sebesar 175 juta dolar AS (setara Rp 2 triliun).
Baca di halaman selanjutnya >>

Preview


3. Jason Bourne

Di posisi ketiga ditempati oleh sekuel film Bourne yang berjudul Jason Bourne. Film yang dibintangi oleh Matt Damon tersebut berhasil mengumpulkan pendapatan sebesar USD 396 juta atau senilai Rp5,2 triliun.

Pendapatan ini bisa dikatakan cukup besar mengingat budget produksi film Jason Bourne menelan biaya sebesar USD 120 juta atau sekira Rp1 triliun.

Preview


4. The Legend of Tarzan

The Legend of Tarzan memantapkan posisinya di posisi ke-4. Film yang rilis di Amerika Serikatpada 1 Juli 2016 tersebut sejauh ini telah mengumpulkan pendapatan sebesar USD 355 juta atau sekira Rp4,6 triliun.

Pendapatan tersebut bernilai dua kali lipat dari dana produksi filmnya yang telah menelan biaya sebesar USD 180 juta, atau sekira Rp2,3 triliun.

Preview


5. Star Trek Beyond

Mengekor di posisi ke-5 ada film Star Trek Beyond yang dirilis pada 22 Juli 2016. Hingga di bulanSeptember 2016, film yang diproduksi oleh Paramount Pictures tersebut telah mengumpulkan pendapatan sebesar USD333 juta atau sekitar Rp4 triliun.

Meski begitu keuntungan yang didapat dari film Star Trek Beyond tidak terlalu signifikan mengingat budget produksi film ini menelan biaya hingga USD 185 juta atau senilai Rp2 triliun.

***

Lima film Hollywood lainnya yang berada di jajaran 10 besar Box Office Hollywood kuartal 3 2016 adalah:

6. Ghostbuster 2016 (Rp2,9 triliun)
7. Bad Moms (Rp2 triliun)
8. Sausage Party (Rp1,5 triliun)
9. The Purge: Election Year (Rp1,48 triliun)
10. Don’t Breathe (Rp 1,42 triliun).

box-office-hollywood-kuartal-3-2016-bookmyshow-indonesia_zpsd9isotlu
Preview
populerRelated Article